· Identitas
Nama
: Ashfiya Hilyah Awliya
NPM
: 11514739
Kelas
: 3PA10
· Tugas 3
: Psikologi Manajemen
· Isi
:
Kelemahan
& Keuntungan Rekruitmen Internal & Eksternal
A.
Rekruitmen
Eksternal
Kelebihan rekruitmen eksternal adalah sebagai berikut :
1. Perusahaan
mendapatkan pegawai yang fresh, baru, dan merupakan angkatan muda yang mungkin
belum mempunyai keluarga, dan tidak terlalu menentukan besaran gaji pegawai
tersebut sehingga dapat dibayar sesuai dengan kemampuan perusahaan tersebut.
2. Ketika
mengambil pegawai dari lembaga pendidikan tertentu namun hanya dipekerjakan
untuk beberapa kurun waktu tertentu, keuntungan bagi perusahaan adalah
pekerjaan dapat terselesaikan dalam kurun waktu tertentu.
3. Perusahaan
mudah mendapatkan pegawai karena perusahaan mempunyai link (teman pegawai,
keluarga pegawai, dll).
Kekurangan rekruitmen eksternal adalah sebagai berikut :
1. Pegawai
dalam perusahaan itu tidak mempunyai pengetahuan tentang berita negatif yang
terjadi dalam perusahaan tersebut.
2. Perusahaan
mengeluarkan biaya yang lebih besar karena membutuhkan biaya lebih untuk
rekruitmen, untuk melakukan pelatihan dan pengembangan pegawai sesuai dengan
pekerjaan yang sudah ada di perusahaan tersebut.
3. Perusahaan
mendapatkan karyawan dari agen tenaga kerja yang belum tentu terpercaya dan
belum tentu bertanggung jawab penuh terhadap kualitas pegawai yang ingin
ditarik dari perusahaan tersebut.
4. Ketika
mengambil pegawai dari agen tenaga kerja/ lembaga pendidikan dalam kurun waktu
tertentu, kekurangan nya adalah perusahaan tersebut tidak mengikat hubungan
emosional yang kuat dengan pegawai tersebut, serta tidak melakukan pelatihan
dan pengembangan karena perusahaan tersebut tidak merasa memiliki.
5.
Ketika mengambil pegawai dari teman pegawao, keluarga
pegawai akan berpotensi bahwa pegawai yang baru di rekrut tersebut sudah
mengetahu kekurangan yang sudah ada di perusahaan.
B. Rekruitmen Internal
Kelebihan
rekruitmen internal adalah sebagai berikut :
1. Tenaga kerja/ pegawai sudah lebih mengenal
tentang perusahaan tersebut sehingga lebih loyal dan mempunyai pengetahuan yang
cukup untuk memahami perusahaan.
2. Perusahaan tidak perlu mengeluarkan biaya
rekruitmen lagi, karena adanya rotasi pegawai.
3. Ketika terjadi nya Pemutusan Hubungan Kerja
(PHK) , dan suatu perusahaan membutuhkan pegawai tersebut kembali. Perusahaan
tersebut tidak perlu melatih dan mengembangkan pegawai tersebut dari awal
kembali.
Kekurangan Rekruitmen Internal :
1.
Perusahaan tidak mendapatkan pegawai/ tenaga
kerja yang frsh.
2.
Perusahaan telah mengetahui hal-hal negatif
tentang perusahaan tersebut.
3.
Pegawai berpotensi mengalami kejenuhan karena
terus berada di perusahaan yang sama.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar